Tuesday, July 22, 2008

Murid SD Mangkura Juara III Festival Anak Saleh


Sumber: Tribun Timur, Makassar
Rabu, 23-07-2008
Murid SD Mangkura Juara III FASI

Makassar, Tribun - SD Mangkura III Makassar menorehkan prestasi di ajang berskala nasional. Adalah Nira Cafirsa (10), murid kelas lima, yang menorehkan prestasi tersebut pada Festival Anak Saleh Indonesia (FASI) yang digelar di Jakarta baru-baru ini, awal Juli 2008.
Pada acara itu, Nira mewakil tim dari Sulawesi Selatan. Gambarnya berjudul Santri Cinta Alam dipilih sebagai Juara III Lomba Menggambar FASI. Lomba ini diikuti puluhan murid SD dari seluruh Indonesia.
Prestasi sulung dari dua bersaudara itu rupanya bukan kali ini saja ditorehkannya. Sebelumnya ia juga pernah menjadi juara pertama menggambar pada peluncuran Merpati di Makassar Town Square (M'ToS) Makassar, 29 Juni 2008 lalu
Ia juga pernah menjadi juara pertama lomba menggambar yang digelar Tribun Timur pada ulang tahun ke-4 Tribun yang dilaksanakan di aula utama Mall Graha Tata Cemerlang (GTC), Tanjung Bunga, Februari 2008 lalu.
"Kalau soal piala yang telah diperolehnya, itu sudah lebih 100 piala dia kumpulkan sejak TK hingga sekarang. Setiap ada lomba menggambar, dia memang selalu mau ikut. Alhamdulillah dia selalu juara," tutur Ronald Mandagi saat menemani Nira berkunjung ke redaksi Tribun, tadi malam.
Nira tak hanya jago menggambar. Ia juga jago di bidang akademik. Sejak duduk di kelas satu hingga sekarang, putri dari pasangan Ronald dan Ninis Setiani itu selalu berada di peringkat (rangking) satu atau dua di kelasnya.

Berkat Merpati
KEPANDAIAN Nira menggambar juga membawa berkah. Saat Juni, ayah Nira mencoba mendaftarkan anaknya ikut lomba menggambar yang diadakan maskapai penerbangan Merpati. Lagi-lagi Nira juara.
Namun yang tidak disangka Nira dan ayahnya, Ronald Mandagi, hadiah lomba itu yakni dua tiket Makassar-Jakarta pulang pergi. Berkat hadiah ini pula yang membuat Ronald dan Nira bisa berangkat ikut FASI di Jakarta. "Kalau tidak ada tiket itu, saya dan dia tentu saja tidak bisa berangkat lomba itu," kata Ronald.
Ini karena kontingen tim Sulawesi Selatan ternyata terhambat soal transportasi. "Jadi kami berangkat tidak atas fasilitas dari kontingen," kata Ronald lagi.


--
Tribun Timur,
Surat Kabar Terbesar di Makassar
http://www.tribun-timur.com

FORUM DISKUSI PEMBACA TRIBUN TIMUR
tribun.freeforums.org

Usefull Links:

http://jurnalisme-makassar.blogspot.com
http://jurnalisme-tv.blogspot.com
http://jurnalisme-radio.blogspot.com
http://jurnalisme-blog.blogspot.com
http://makassar-updating.blogspot.com
http://makassar-bugis.blogspot.com

No comments: